Yang menyebabkan munculnya garis blanking putih diatas layar tv tabung seperti yang terlihat pada ilustrasi gambar diatas, bisa disebabkan oleh 3 (tiga) hal, diantaranya:
- Elko PUMP UP sudah berubah nilai atau sudah kering
- Defleksi yoke diganti dengan yang berimpedensi lebih tinggi
- Mesin tv diganti dengan mesin tv cina.
Cara memperbaiki gambar tv yang muncul garis blanking putih diatas layar
1. Kalau tv begitu datang ke tangan anda sudah dalam keadaan seperti itu, dan kondisi mesin juga yoke defleksi masih aslinya, kerusakan ada di Kapasitor Elektrolit PUMP UP.
Dimana letak elko PUMP UP vertikal dan berapa mikro juga berapa volt ukurannya?
Letak elko tersebut berada setelah dioda 4004 yang terhubung pada tegangan pokok IC vertikal, dengan ukuran antara 100 mf 35 volt sampai 220 mf 50 volt.
2. Muncul garis putih setelah pergantian yoke defleksi.
Kalau muncul garis putih setelah pergantian yoke defleksi, berarti langkah yang harus anda lakukan adalah membuang resonasi yang diakibatkan oleh ketidak seimbangan impedensi lilitan yoke vertikal.
Caranya: Jumper kaki yoke vertikal bagian positif dan negatifnya dengan resistor berukuran antara 330 ohm sampai 470 ohm 2 watt. Bisa juga dengan menambahkan jumper berupa kapasitor berukuran 100 nano farad sampai 220 nano farad.
3. Muncul garis putih setelah mengganti mesin tv dengan mesin tv cina.
Nah menghadapi masalah yang ketiga juga tidak ada bedanya dengan masalah pada nomer dua tadi, yaitu terjadi ketidak seimbangan impedensi output vertikal yang diakibatkan oleh perbedaan amplitudo vertikal mesin tv. Langkah yang harus anda lakukan adalah menyesuaikan impedensi.
Caranya: Seting dulu tinggi layar tv menggunakan remot dengan masuk ke menu factory, pastikan hasil gambar benar-benar seimbang, kalau sudah seimbang dan ketika gambar dipaksa supaya penuh malah muncul garis putih, berarti anda harus melakukan perubahan pada nilai resistor output vertikal dan ukuran elko pada output vertikal.
- Gunakan elko yang berukuran lebih besar dari elko aslinya. Kalau elko aslinya 1000 mf 25 volt, maka gunakan ukuran 2200 mf 25 volt.
- Gunakan resistor yang berukuran lebih kecil dari ukuran aslinya. Kalau aslinya 1 0hm 2 watt, maka gunakan yang berukuran 0.68 atau 0.82 ohm 2 watt.
Mungkin itu saja yang bisa saya sampaikan mengenai masalah munculnya garis blanking putih diatas layar tv tabung, dan bagaimana langkah yang seharusnya anda ambil untuk memperbaikinya. Sekian dan semoga bermanfaat.
EmoticonEmoticon