Agar setiap judul postingan yang kita buat selalu tampil di halaman utama semua mesin pencari, itu memang bukanlah perkara yang mudah, banyak sekali hal yang harus kita pelajari, dari mulai mengamati informasi apa yang paling banyak dicari oleh pengguna internet, melakukan riset keyword, menyiapkan judul artikel, menulis konten yang berkualitas, menerapkan teknik SEO, teknik menyisipkan kata kunci pada artikel, dan masih banyak lagi hal yang harus kita pelajari lebih menyeluruh.
Walau pada hasilnya nanti belum tentu semua judul artikel yang kita buat akan mampu menembus 10 besar mesin pencari, karena banyak sekali faktor penyebab artikel kita tidak bisa dimunculkan di halaman pertama, salah satunya yaitu berkaitan dengan perubahan sistem algoritma mesin pencari yang setiap bulan selalu melakukan update atau perbaikan dalam menyaring setiap informasi.
Namun sobat tidak perlu merasa berkecil hati gara-gara membaca keterangan saya diatas, karena selain cara yang sulit ternyata masih ada cara yang mudah untuk menjadikan judul artikel yang kita buat selalu tampil paling depan di mesin pencari, dan cara yang akan saya jelaskan sudah bukan rahasia lagi, banyak sekali blogger yang menggunakan cara-cara seperti itu, dan hasilnya memang selalu berhasil.
Dan kalau sobat ingin mencobanya, silahkan simak baik-baik apa yang akan saya terangkan, namun untuk melakukan percobaan, siapkan dulu mental yang kuat, karena cara ini benar-benar memerlukan kesiapan mental dan akan mempertaruhkan jati diri kita sebagai BLOGGER sejati.
Cara agar judul artikel muncul di halaman mesin pencarian google
Pertama-tama tulis kata kunci apa saja di mesin pencari yang tingkat persaingannya menengah keatas, seperti contoh kata kunci dari judul cara copy paste artikel lolos copyscape, silahkan lakukan search atau pencarian, maka akan muncul 10 situs atau blog yang menulis tentang cara copy paste artikel, ambil 3 teratas saja, lalu buka satu persatu dari 3 situs teratas tersebut, pilih situs yang tulisannya paling menarik untuk dibaca.Kalau sudah ketemu blog yang cocok, silahkan anda mulai menyiapkan halaman postingan baru, beri judul yang sama dengan blog yang kata kuncinya kita cari tadi, ingat judulnya harus 99% sama, selanjutnya untuk isi kontennya juga harus dibuat hampir sama, kalau sulit mikir tinggal contoh saja dari blog tadi, agar tidak keliahatan copy paste halus, sebaiknya kalimatnya dibuat jungkir balik, paragraf pertama dari blog tersebut dibuat paragraf kedua atau ketiga dipostingan yang kita buat itu.
Gunakan kata kunci yang lebih banyak dari blog yang judul artikelnya kita ambil tadi, cara mengetahui jumlah kata kunci yang digunakan dalam sebuah artikel, bisa menggunakan tools keyword density, kalau sobat tidak tau tempat mengecek keyword density, silahkan kunjungi halaman Free Keyword Density Analizer. Lalu tulis url dari judul artikel dari blog yang judul artikelnya mau kita gunakan, seperti contoh url dari judul artikel cara copy paste artikel yang ada di blog saya ini.
Setelah url dari judul artikel tersebut di tulis di tools keyword density tersebut, selanjutnya silahkan klik submit, maka akan muncul jumlah kata kunci yang paling banyak digunakan oleh penulis judul artikel tersebut, bahkan lengkap dengan keyword dan fokus keyword juga deskripsi yang digunakan. seperti pada gambar berikut:
Pada gambar diatas tertera dengan jelas jumlah kata kunci dan persentasenya dari jumlah kata pada artikel, usahakan gunakan kata kunci yang lebih banyak, kalau contoh artikel diatas kata kuncinya di ulang sebanyak 13 kali dari 1575 kata, maka sebaiknya gunakan 40 kali dari 2000 kata, agar mesin pencari semakin kuat merayapi konten kita dibanding konten yang sudah ditulis lebih dulu oleh blog yang judul artikelnya kita ambil tadi.
Kalau semua cara yang saya terangkan diatas anda lakukan, maka saya berani jamin semua judul artikel yang anda tulis akan mampu tampil di halaman paling depan mesin pencari, atau paling tidak akan muncul di 10 besar ketika ada calon pengunjung yang menulis kata kunci tersebut, namun seperti yang saya tekankan diatas, yaitu siapkan mental anda.
Kenapa? apakah cara-cara seperti itu tidak boleh dilakukan? tentu saja boleh dan sah-sah saja, akan tetapi jati diri kita sebagai BLOGGER sejati yang seharusnya selalu menghadirkan konten-konten asli, jelas sangat dipertaruhkan. Selamanya anda akan punya kebiasaan buruk, yaitu mengambil hal-hal yang mudah saja, atau menghalalkan segara cara tanpa memikirkan perasaan orang lain.
Dan hasil yang akan anda peroleh adalah, judul artikel selalu berada di nomer satu (page one) tapi sepi pengunjung. Kenapa bisa begitu? karena hanya pengunjung baru saja yang belum pernah masuk ke blog yang menulis tentang itu lebih dahulu, untuk pengunjung yang sebelumnya sudah sering masuk, tentu akan selalu masuk ke blog yang sudah menjadi panutannya.
Jadi kesimpulan dari cara-cara diatas itu sebaiknya jangan kita lakukan, karena selain tidak bagus untuk refutasi blog kita, juga tidak baik untuk membangun jati diri kita.
Lalu bagaimana caranya agar judul artikel yang kita buat bisa muncul di halaman paling depan?
Perlu kita ketahui, kalau mesin pencari terutama google, sangat menginginkan konten-konten yang asli, yang benar-benar segar, yang kita bangun dari volume pencarian nol sampai volume pencariannya ratusan ribu bahkan sampai jutaan. Namun tentunya untuk melakukan hal tersebut tidaklah mudah, butuh waktu dan kesabaran, tetapi membangun sesuatu yang baru sampai menemukan titik keberhasilan itu bukan sesuatu yang mustahil.Kita ambil contoh sederhana saja, seperti pelawak sule yang berawal dari kontes pelawak sampai sekarang siapa sih yang tidak kenal dengan nama sule? contoh kecilnya seperti itu, dulu sebelum ada sule, mungkin ketika seseorang mencari kata kunci sule, bisa saja jawaban mesin pencari kata kunci sule tidak ada didokumen, tapi sekarang? 16 juta pencarian lebih. Ituhanya contoh kecil saja, masih banyak lagi contoh-contoh lain yang bisa kita tiru.
Jadi syarat utama agar judul postingan selalu muncul atau ditampilkan di halaman paling depan mesin pencari itu:
#1. Judul dan isi artikel harus unik
Unik yang bagaimana? arti unik itu adalah langka atau sesuatu yang masih jarang. Pasti semua blogger tau siapa Les Kenny? laki-laki tua yang mengenal komputer pada usia sekitar 50 tahun, lalu membuat situs yang sudah tidak asing asing lagi yaitu BuildEazy. Les Kenny menulis sesuatu yang benar-benar unik dan memang berasal dari keahliannya, ketika beliau selesai membuat kandang ayam, lalu dia tulis cara membuat kandang ayam itu di situsnya.Muncul pertanyaan, apakah yang menulis cara membuat kandang ayam itu hanya situs BuildEazy? tentu saja tidak, sangat banyak yang menulis tentang cara membuat kandang ayam, tapi caranya yang berbeda, walau tujuannya sama yaitu untuk mengandangi ayam. Nah dari contoh di atas, bukan berarti tidak boleh menulis tentang sesuatu yang sudah orang lain tulis, namun cara penyampaiannya harus benar-benar beda, agar memiliki nilai unik. Seperti contoh artikel berjudul "cara agar judul postingan muncul di pencarian google". Silahkan anda lakukan pencarian, tentu sangat banyak situs atau blog yang menulis tentang ini.
#2. Judul boleh sama tapi isi artikel harus beda
Judul artikel boleh sama tapi isi artikel harus beda itu seperti apa? jangan jauh-jauh kita ambil contoh dari artikel ini saja, kalau anda lakukan pencarian dengan kata kunci "cara agar judul artikel muncul di google", pasti banyak varian judul yang mirip atau bahkan sama. Contoh nya:- Cara agar judul artikel muncul di pencarian google
- Cara mudah agar judul postingan muncul di google
- Cara jitu agar judul postingan muncul di page one
#3. Pahami cara kerja robot mesin pencari
Setelah kita tentukan judul dan isi kontennya, agar ketika judul tersebut kita publikasikan bisa muncul dengan cepat di mesin pencari, tentu kita harus tau bagaimana cara kerja dari robot indeks mesin pencari yang bertugas sebagai perayap konten dari semua blog lalu mengumpulkan hasil rayapannya pada suatu tempat yang disebut mesin indeks, dan menata sesuai dengan kapasitas dari masing-masing konten. Mana yang layak berada di urutan pertama, mana yang layak berada di urutan 10 besar, mana yang layak berada di urutan 20 besar, 30 besar, sampai mana yang akan masuk kedaftar yang di abaikan.Pada dasarnya cara kerja robot mesin pencari itu sangat simple, yaitu:
- Membaca judul artikel
- Membaca deskripsi artikel
- Membaca konten
- Mengkalkulasi nilai unik
- Menempatkan posisinya di mesin indeks
Artikel Terkait:
- Cara membuat artikel yang ramah dengan mesin pencari
- Cara membuat artikel lengkap dengan label dan deskripsi penelusuran
#4. Hindari mengulang kata kunci secara berlebihan
Walau pada kenyataannya praktek penumpukan kata kunci masih terus digunakan oleh sebagian blogger, dan janji google yang akan menghapus artikel yang melakukan otimasi seo berlebihan dari mesin indeks nya hanyalah omong kosong, buktinya sampai detik ini, blog-blog yang menerapkan cara seperti itu masih banyak yang bertengger di halaman nomer 1 google.Namun secara global hal tersebut tidak baik untuk pengunjung, dan pengunjung akan merasa di bohongi dengan isi, dan tentunya lambat laun artikel kita akan diacuhkan oleh pengunjung, akhirnya terjadi yang disebut, artikel page one tapi sepi pengunjung. Jadi untuk itu hindari kegiatan yang akan merusak refutasi blog kita di mata pengunjung, yaitu jangan sesekali melakukan optimisasi seo secara berlebihan, dengan tidak mengulang kata kunci lebih dari 5%.
#5. Submit artikel yang sudah di publikasikan ke webmaster submit url
Melakukan submit url artikel ke webmaster masih merupakan salah satu cara paling tepat agar artikel kita cepat di rayapi, dinilai dan diposisikan oleh mesin pencari, walau google sudah memberikan pernyataan kalau sekarang robot perayapnya sudah benar-benar realtime, tapi tidak ada salahnya kalau kita tetap memanfaatkan fitur dari google webmaster tools ini, tujuannya agar kita segera tau, dimana artikel kita diposisikan, apakah sudah berada di posisi yang kita inginkan atau masih perlu dilakukan perbaikan.Apakah setiap artikel yang tidak bisa tampil lalu kita perbaiki akan dengan cepat beralih kehalaman utama? untuk menjawab hal itu saya tidak berani memberikan kepastian, namun saya punya pengalaman dengan salah satu artikel saya yang berjudul potensi blog untuk generasi muda berbakat, ketika artikel tersebut saya publikasikan posisinya sangat jauh dari yang saya harapkan, berada di urutan 40 besar, lalu saya mencoba melakukan perbaikan, artikel tersebut memiliki 2133 kata dan density keyword 3,7%, keunikan 100%.
Beberapa kali saya melakukan perbaikan, tetap tidak membuahkan hasil, dan akhirnya saya biarkan, saya terkejut ketika beberapa hari kebelakang mengecek kata kunci potensi blog untuk generasi muda, ternyata sudah berada di nomer 3 halaman pertama, dan yang lebih mengejutkan lagi ternyata artikel tersebut sudah dilihat lebih dari 700 kali.
Kesimpulannya:
Selain 5 hal yang saya sebutkan diatas tentang langkah optimisasi agar judul postingan bisa tampil di halaman utama mesin pencari google dan halaman utama mesin pencari lainnya, ternyata pengunjung juga punya andil besar mengantarkan artikel kita menuju posisi terbaik yang selalu di incar oleh para blogger yaitu halaman pertama google.Semakin banyak pengunjung yang membaca artikel tersebut, semakin lama para pengunjung berada di artikel tersebut, maka PA atau Page Authority dari artikel tersebut akan semakin tinggi, dengan begitu potensi untuk menjadi page one akan semakin terbuka. Untuk itu selain melakukan optimasi terhadap mesin pencari, usahakan dalam setiap membuat artikel enak dibaca oleh pengunjung.
Mungkin itu saja yang bisa saya sampaikan tentang cara agar judul artikel atau judul postingan muncul dihalaman utama mesin pencari google. Semoga bermanfaat.
EmoticonEmoticon