Kiat Menata Pemasangan Iklan Untuk Meningkatkan Penghasilan Adsense

Mendapatkan penghasilan yang banyak tentu harapan setiap publisher adsense, namun untuk mencapai semua itu, tidak semudah yang dibayangkan, kita harus belajar bagaimana caranya supaya klik iklan yang didapat, bisa menghasilkan BPK (Bayar Per Klik) yang besar, tapi tetap menjaga RKT supaya tetap kecil, agar aman dan terhindar dari resiko invalid klik. Salah satunya dengan menata pemasangan iklan untuk performa terbaik. Untuk itu disini saya akan berbagi tips, bagaimana caranya menata iklan agar mendapat performa terbaik dan penghasilan yang didapat juga bisa lebih maksimal.

Konten adalah yang utama

Sesuai dengan pedoman kebijakan program adsense, kalau konten adalah yang paling utama, dan iklan harus menjadi pelengkap konten. Dalam artian pengujung yang berkunjung ke blog kita, semata-mata untuk melihat konten bukan untuk melihat iklan, dan setelah selesai menyibak konten, terus melihat iklan yang relevan dengan konten, lalu di klik oleh pengujung, disitulah hasil terbaik akan kita dapatkan.

2. Cara menata iklan untuk performa terbaik

Kita semua tau, kalau pengunjung blog itu bersumber dari dua perangkat.
  1. Perangkat desktop (komputer)
  2. Perangkat mobile (seluler)
Agar bisa mendapatkan performa terbaik, tentu kita harus mempelajari, bagaimana caranya agar iklan jadi pelengkap konten apabila di akses oleh perangkat desktop (komputer), dan bagaimana caranya agar iklan jadi pelengkap konten apabila di akses oleh perangkat mobile (selular).

Sering saya lihat kebanyakan blog yang salah dalam pemasangan iklan, dan hasil yang didapat, BPK kecil, RKT tinggi. Kenapa hal iti bisa terjadi? Karena salah dalam penataan iklan. Pengunjung justru lebih sering melihat iklan dibanding dengan melihat konten.

Lalu bagaimana cara menata iklan yang baik agar pengunjung lebih melihat jumlah konten yang menonjol dibandingkan jumlah iklan, apabila mengakses blog dari 2 perangkat yang berbeda? Simak baik-baik.

1. Cara atau kiat memasang iklan untuk tampilan desktop
Sebuah blog apabila diakses dari perangkat desktop (komputer), maka tampilannya kurang lebih seperti blog saya ini

Kiat Menata Pemasangan Iklan Untuk Meningkatkan Penghasilan Adsense

Kalau pengunjung masuk lewat beranda, maka akan melihat jumlah iklan dan konten, selalu usahakan kalau jumlah konten ukurannya lebih banyak dan lebih besar daripada jumlah iklan. Pasang 2 atau 3 iklan saja diberanda, sesuaikan dengan kilobyte jumlah konten, selain akan mendapatkan performa terbaik dalam hal penghasilan adsense, juga berguna untuk meningkatkan kecepatan loading blog ketika diakses oleh perangkat desktop.

2. Cara atau kiat memasang iklan untuk tampilan mobile (seluler)
Sebuah blog apabila diakses melalui perangkat mobile (seluler) maka tampilannya kurang lebih seperti blog saya ini.

Kiat Menata Pemasangan Iklan Untuk Meningkatkan Penghasilan Adsense

Kalau pengunjung masuk lewat beranda, terus terdapat iklan, maka jumlah konten dan iklan akan bersaing, hal itu kalau dilakukan maka akan cenderung memaksa pengunjung untuk melihat iklan, daripada melihat konten. Hal tersebut tidak bagus untuk penghasilan adsense, dan beresiko besar akan terkena invalid activity, karena pengunjung dengan tidak sengaja mengklik iklan. Makanya untuk tampilan mobile, google adsense lebih menyarankan untuk menggunakan kode iklan page level ads.

Bagaimana agar beranda blog tidak menampilkan iklan adsense di perangkat mobile?

Setiap template blog, sudah dirancang untuk tampilan mobile dan dan desktop, namun dalam hal optimisasi pemasangan iklan, itu tetap harus kita sebagai pemilik blog yang melakukannya. Dan tentu kita harus tau bagaimana caranya, karena tidak semua orang mengerti akan struktur template, maka disini akan saya berikan contoh, cara menghilangkan iklan beranda pada tampilan mobile (seluler).

Template yang full responsiv tentunya dilengkapi dengan widget-widget khusus yang memudahkan penggunanya untuk melakukan optimisasi, salah satunya widget untuk iklan banner, nah widget banner ini sebaiknya dihilangkan untuk tampilan mobile.

Caranya:
Buka template, lalu cari nama widget banner yang ditampilkan di tampilan desktop dan tampilan mobile, seperti contoh widget iklan banner 970x90 di blog saya ini

contoh iklan adsense pada banner 970x90

Nama widget iklan banner untuk template saya ini adalah .banner dan akan tertulis di template dengan nama <b:section class='banner section' id='banner' maxwidgets='1' showaddelement='yes'>. Nah untuk menyembunyikan dari tampilan mobile, kita harus tau kode CSS Responsive untuk tampilan mobile.

Biasanya template yang full responsive akan memiliki kode CSS yang lengkap, seperti ini:

@media screen and (max-width:1216px){
KODE CSS
}
@media screen and (max-width:1024px){
KODE CSS
}
@media screen and (max-width:992px){
KODE CSS
}
@media screen and (max-width:880px){
KODE CSS
}
@media screen and (max-width:768px){
KODE CSS
}
@media screen and (max-width:736px){
KODE CSS
}
@media screen and (max-width: 667px){
KODE CSS
}
@media screen and (max-width:600px){
KODE CSS
}
@media screen and (max-width:568px){
KODE CSS
}
@media screen and (max-width:480px){
KODE CSS
}
@media screen and (max-width:414px){
KODE CSS
}
@media screen and (max-width: 375px){
KODE CSS
}
@media screen and (max-width:320px){
KODE CSS
}
@media screen and (max-width:240px){
KODE CSS
}.

Untuk kode CSS Responsive mobile biasanya di mulai dari kode CSS

@media screen and (max-width:768px){
KODE CSS
}

Nah setelah ketemu nama widget yang akan kita sembunyikan, seperti contoh template blog saya ini nama widget banner nya adalah .banner tinggal tambahkan kode .banner {display:none;}. hasilnya seperti ini:

@media screen and (max-width:768px){
KODE CSS
.banner {display:none;}
}

Catatan: anda harus tau dulu nama widget yang akan disembunyikan dan ditampilkan di masing-masing perangkat.

Mudah bukan? Itulah cara menata penempatan dan pemasangan unit iklan adsense untuk mendapatkan performa dan penghasilan iklan adsense yang terbaik. Semoga bermanfaat.
Previous
Next Post »